Bonsai Aquascape Bonsai aquascape banyak digunakan untuk aquascape bergaya jungle maupun natural, dengan memberikan efek pemandangan seperti hutan. Pada artikel kali ini saya akan mencoba menjelaskan kepada kalian cara membuat bonsai beserta langkah-langkahnya, pertama yang perlu disiapkan antara lain. Kayu Ranting kayu kecil Gunting Pisau Lem G Serbuk kayu Pasir a. Siapkan kayu yang akan dijadikan bonsai, bisa menggunakan kayu rasamala, senggani atau santigi. Langkah selanjutnya kupas kulit kayu dengan tujuan untuk mempercepat pelepasan zat tanin yang menyebabkan air berwarna seperti air teh. b. Ambil ranting kayu sebanyak 3 batang, kemudian satukan lalu putar sampai menyatu membentuk lilitan. c. Tempelkan lilitan kayu pada batang yang akan dibuat bonsai sampai menyeluruh. Rekatkan dengan lem G, untuk sedikit menyamarkan sambungan lilitan bisa ditabur dengan serbuk kayu. d. Setelah lilitan sudah ditempel secara menyeluruh, selanjutny